BERITA
Sah, Sapril Basmin Nahkodai HmI Cabang Kendari

Miningnews.id, Kendari – Ketua Umum (Ketum) Himpunan mahasiswa Islam (HmI) Cabang Kendari Sapril Basmin resmi dilantik oleh Pengurus Besar (PB) HmI bertempat di salah satu Aula Hotel di Kota Kendari, Senin 12 Desember 2022.
Sebelumnya Sapril terpilih melalui forum Konferensi Cabang (Konfercab) ke-XXIX HmI Cabang Kendari.
Dalam kesempatan tersebut Pengurus HmI Cabang Kendari periode 2022-2023 dilantik langsung oleh pengurus PB HmI.
Kegiatan yang mengangkat tema “Revitalisasi doktrin perjuangan HmI: Ikhtiar perjuangan HmI sebagai laboratorium peradaban” dihadiri oleh Seratusan Kader dan Alumni HmI.
Untuk diketahui dalam kegiatan pelantikan tersebut turut dihadiri Koordinator Presidium MD KAHmI Kota Kendari Liyu.***
